Keblinger

Keblinger

3 Bangsa dalam rising Force

| Minggu, 21 Mei 2017
Saat pertama bermain rising force classic para readers akan diminta untuk memilih bangsa dan membuat karakter yang readers inginkan. Dalam hal ini para readers dapat memilih salah satu dari 3 bangsa untuk di buat yaitu : Accretia, Bellato, dan Cora
Tiap bangsa memiliki keunggulan masing-masing, seperti memiliki senjata penghancur yang sangat kuat, mengendarai mesin perang berbentuk robot yang super keren dan canggih, sampai mensummon para dewa-dewa yang dipercayai untuk di bawa berperang. Untuk lebih jelasnya mari kita liat
spesifikasi dari masing-masing bangsa :


Accretia Empire

Accretia merupakan bangsa cyborg yang memiliki senjata penghancur paling kuat di planet Novus , dengan peradaban mereka yang sangat maju mereka memiliki ambisi untuk menguasai seluruh planet Novus. Dengan senjata yang dinamai Launcher, Accretia merupakan musuh yang sulit untuk di taklukan.



Bellato Union
Bellato merupakan bangsa petualang dan dan peneliti yang handal, untuk melindungi diri dari bangsa lain, Bellato memiliki robot perang yang dinamai Massive Armor Unit (MAU) yang dapat dikendarai , dengan HP yang tinggi MAU merupakan andalan bangsa bellato untuk mengalahkan bangsa lainnya.






Holy Alliance Cora

Cora merupakan bangsa yang paling Tua Di Novus yang sangat berbeda dari 2 bangsa lainnya, karena cora tidak bergantung kepada teknologi. Holy Alliance Cora dilahirkan dengan kekuatan magic yang sangat besar. Beberapa dari bangsa Cora dapat memanggil para dewa untuk membantu mereka berperang, dengan berlatih sungguh-sungguh bersama dewa mereka , launcher milik accretia dan MAU milik bellato pun dapat mereka kalahkan.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Copyright © 2010 Berbagi Hal Menarik Blogger Template by Dzignine